Dua penerbangan Lion Airmengalami keterlambatan atau delay di Bandara Ahmad Yani. Dua penerbangan itu adalah rute Jakarta-Semarang (JT 504) dan rute Batam-Semarang (JT 272).
General Manager (GM) Angkasa Pura 1 Priyo Jatmiko mengatakan, JT 504 dijadwalkan mendarat pada pukul 09.25, namun baru mendarat pukul 11.15 atau terjadi keterlambatan sekitar dua jam.
Sementara JT 272 dijadwalkan mendarat pukul 11.25 namun baru mendarat pukul 15.30 atau terlambat sekitar empat jam.
"Untuk penerbangan yang lain lancar,"katanya. Selasa (10/05).
Priyo memaklumi sebagian pengguna jasa Lion Air yang kecewa dan memprotes keterlambatan penerbangan.
Namun, Priyo mengklaim pihaknya dan Lion Air bisa memberikan penjelasan kepada penumpang. Karena keterlambatan ini, kata Priyo, penumpang yang menunggu lebih dari 3 jam ini diberi kompensasi berupa makanan ringan sesuai ketentuan.
Untuk mengantisipasi anarkisme penumpang yang merasa dikecewakan, menurut Priyo, pihaknya telah mengerahkan petugas AVSEC dan personel TNI untuk menjaga keamanan.
"Tapi syukur tidak ada kejadian yang tidak diinginkan. Penumpang mau pengertian," ujarnya. (*) TRIBUNJATENG.COM, SEMARANG
loading...